Ya ALLAH swt,
Jika aku jatuh cinta,
Cintalah aku pada seseorang
Yang melabuhkan cintanya pada – MU
Untuk mencintai – MU.
Ya ALLAH swt,
Jika aku jatuh cinta,
Jagalah cintaku padanya
Agar tidak melebihi cintaku pada – MU.
Ya ALLAH swt,
Jika aku jatuh cinta,
Izinkanlah aku menyentuh hati seseorang
Yang hatinya bertaut pada – MU
Agar tidak terjatuh aku ke ruang semu.
Ya ALLAH swt,
Jika aku jatuh cinta,
Jagalah hatiku padanya
Agar tidak berpaling dari – MU.
Ya ALLAH swt,
Sesungguhnya aku bermohon pada – MU
Untuk selalu mencintai – MU.
rya (09/04/11)
0 comments:
Post a Comment